Ternyata, Pemilik Tanaman Ganja di Pulau Singkadang Oknum PNS Disparpora

Ternyata, Pemilik Tanaman Ganja di Pulau Singkadang Oknum PNS Disparpora
Ternyata, Pemilik Tanaman Ganja di Pulau Singkadang Oknum PNS Disparpora

PM, Aceh Singkil – Kepolisian Resort (Polres) Aceh Singkil, menangkap seorang oknum PNS di Dinas Pariwisata dan Pendidikan Olah Raga (Disparpora) Aceh Singkil. Oknum PNS berinisial EV (40) itu ditangkap karena diduga menanam beberapa batang ganja di Pulau Sikandang, Kecamatan Pulau Banyak.

Baca: Kapolres Aceh Singkil Temukan Tanaman Ganja di Pulau Sikandang

Kapolres Aceh Singkil AKBP Ian Rizkian Miliardin Sik, kepada wartawan di Singkil Selasa(19/12) mengatakan penangkapan Oknum PNS Disparpora ini dilakukan pada Selasa (19/12) sekira pukul 11.00 Wib, oleh Sat Narkoba Polres Aceh Singkil yang langsung dipimpin olehnya.

Penangkapan tersangka, kata dia, dilakukan di belakang Bungalow atau salah satu Cotage Pulau Sikandang. “EV yang merupakan Pegawai Pemerintahan Kabupaten Aceh Singkil salah seorang warga Pulosarok. Dia sering bepergian ke Pulau Banyak karena mempunyai usaha cotage disana,” tambah Kapolres.

Sebelumnya dibritakan, Kapolres dan personil menemukan barang bukti tiga batang pohon ganja yang ditanam dalam karung goni, saat mengunjungi lokasi destinasi wisata itu. Selain tanaman ganja, polisi juga menemukan satu bungkus daun dan biji ganja yang dibungkus dengan kertas buku.

Penemuan batang ganja itu bermula dari laporan masyarakat Senin(18/12) kemarin. Berdasarkan informasi tersebut, sambungnya, pada hari Selasa (19/12) sekira pukul 08.00 Wib anggota Sat res Narkoba dan anggota Pol Air Polres Aceh Singkil dipimpin langsung oleh Kapolres segera menuju lokasi.

Selang beberapa jam, ujarnya, dilakukan penyisiran di sekitar Cotage Pulau Banyak. Penyisiran membuahkan hasil sekira pukul 11.00 Wib. Selanjutnya, anggota Satres Narkoba langsung melakukan penangkapan terhadap EV yang diduga sebagai pemilik tanaman narkotika jenis ganja tersebut.

“Kemudian dilakukan penggeledahan Bungalow milik EV dan ditemukan lagi daun dan biji ganja yang dibungkus dengan kertas buku dan di simpan dalam kotak rokok, selanjutnya tersangka dan barang bukti tersebut di bawa ke Polres Aceh Singkil guna proses penyidikan lebih lanjut,” bebernya.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Pangdam IM: Kita Sedang “Berperang” Melawan Pelumpuhan Ekonomi
PANGLIMA Kodam IM Mayjen TNI Agus Kriswanto dengan disaksikan oleh Danrem 012/TU, Bupati Aceh Selatan dan Dandim 0107, sedang melakukan peletakan Batu Pertama tanda telah dimulainya pembangunan Kantor Koramil 014 Pasie Raja, di Pasie Raja, Jumat (7/8).

Pangdam IM: Kita Sedang “Berperang” Melawan Pelumpuhan Ekonomi

Bupati Aceh Selatan Pergoki Pelajar Minta Sumbangan di Pasar  
BUPATI Aceh Selatan HT Sama Indra SH dengan disaksikan Kadis Pendidikan Drs Martunis serta kepala SKPK lainnya, sedang menasehati seorang pelajar SMPN 5 Kluet Utara yang  bolos sekolah untuk meminta sumbangan.

Bupati Aceh Selatan Pergoki Pelajar Minta Sumbangan di Pasar