PM, Blangpidie – Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) setempat, tahun 2018 mendatang akan membangun baru jembatan Gampong Suka Damai, Kecamatan Lembah Sabil.
“Ya, Insyallah tahun depan jembatan itu akan dibangun baru,” kata Kepala Bidang Bina Marga Dinas PU Abdya, Afrida Surya kepada media ini Sabtu (4/11).
Terkait: Kerusakan Makin Parah, Jembatan Suka Damai Terancam Ambruk
Menurut Surya, pemerintah Abdya nantinya akan membangun jembatan rangka baja di lokasi tersebut. Nilai anggaran yang diplot untuk merealisasi pembangunan jembatan itu sebesar Rp8 miliar, yang bersumber dari dana DAK APBK.
“Jembatan itu nantinya dibangun dengan panjang 50 meter dan lebaran 7 meter. Doakan saja mudah-mudahan niat dan harapan kita bisa terkabulkan. Karena jembatan itu memang sangat diperlukan oleh masyarakat di kawasan itu,” katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, kerusakan jembatan Gampong Suka Damai memang semakin parah setelah dihantam banjir dua tahun lalu. Kini, kondisinya semakin turun dan dikhawatirkan akan ambruk total jika terjadi banjir besar.()
Belum ada komentar