Siswi yang Nyemplung ke Laut Mulai Membaik, Sang Pacar Diamankan Polisi

Siswi yang Nyemplung ke Laut Mulai Membaik, Sang Pacar Diamankan Polisi
Siswi yang Nyemplung ke Laut Mulai Membaik, Sang Pacar Diamankan Polisi

LautPM, Bireuen—Anggrek (16), siswi kelas dua SMK Peusangan Bireuen yang nekat nyemplung ke laut setelah ribut-ribut dengan sang pacar, hingga kini masih dirawat di RSUD dr Fauziah Bireuen. Namun kondisinya mulai membaik.

Sementara pacar Anggrek, berinisial Z, warga di Kecamatan Jeumpa telah diamankan polisi, setelah diserahkan oleh perangkat gampongnya ke Polsek Kota Juang.

Di rumah sakit, Anggrek ditemani oleh ibunya, Sulida (38) dan bapaknya, Junaidi (50). Meski sudah membaik, namun gadis itu belum bisa diajak bicara.

Sulida kepada Pikiran Merdeka menuturkan, sebelum peristiwa itu, Anggrek mengaku pergi dan berangkat ke tempat pengajian di kampung. Dia juga tidak memiliki firasat apa-apa ketika Anggrek tidak pulang ke rumah pada malam kejadian. “Ia (Anggrek-Red) sering tidak pulang ke rumah usai pengajian, karena ia biasa menginap di rumah temannya yang satu tempat pengajian,” ujar ibu korban.

Kejadian itu diketahuinya setelah warga lain mengabari kalau Anggrek kini berada di rumah sakit setelah peristiwa yang menimpa anaknya malam itu.

Sedangkan pemuda berinisial Z, pacar Anggrek yang tahu persis kejadian malam itu kini diamankan di Mapolres Bireuen, setelah pihak keluarga Z dan perangkat gampong Kuala Jeumpa, Kecamatan Jeumpa, menyerahkan ke Polsek Kota Juang.

Kapolsek Kota Juang AKP Syamsul SH mengatakan, Z itu telah diboyong ke Mapolres Bireuen pada Senin malam. “Setelah diserahkan oleh keluarga dan perangkat gampong, Z langsung dijemput pihak Polres, karena orangtua korban, Junaidi telah membuat pengaduan ke Mapolres,” katanya.

Terkait kronologis kejadian yang menyebabkan Anggrek nymplung ke laut, Syamsul mengaku sejauh ini pihaknya juga masih bingung dengan keterengan korban. Karena, sebuat dia, saat kejadian gadis itu langsung lari ke laut. “Di sana kan ada rumah atau gudang, tetapi Anggrek malah lari ke laut. Itu yang membingungkan,” katanya.

“Karena saat kejadian Z ikut dan berada di lokasi, tentu dia yang lebih tahu kejadiannya. Sedangkan ibu Anggrek juga tidak tahu persis masalah yang dihadapi anaknya,” terang AKP Syamsul.

Diberitakan sebelumnya, Anggrek, siswi salah satu SMK di Kabupaten Bireuen, nekat nyemplung ke laut setelah ribut-ribut dengan sang pacar. Dara berparas cantik itu kemudian ditemukan tersangkut rumpon laut sekitar 2 mil lepas pantai Krueng Juli, Kecamatan Kuala, Kabupaten Bireuen, Minggu (16/2/2014) malam sekira pukul 23.00 WIB. [Joniful Bahri]

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Mengasuh anak (Foto PM/Oviyandi Emnur)
Mengasuh anak (Foto PM/Oviyandi Emnur)

Kabar Kabur Penculikan Anak

Puluhan pedagang yang ikut demo membawa sejumlah poster
Puluhan pedagang yang ikut demo membawa sejumlah poster dan spanduk

Merasa Dikibuli Pedagang Kembali Demo

UTU Meulaboh Resmi Dinegrikan
UTU Meulaboh Resmi Dinegrikan

UTU Meulaboh Resmi Dinegrikan