Sewa Alat Berat Cetak Sawah Baru, Danrem 011/LW Teken Kontrak dengan Rekanan

Sewa Alat Berat Cetak Sawah Baru, Danrem 011/LW Teken Kontrak dengan Rekanan
Sewa Alat Berat Cetak Sawah Baru, Danrem 011/LW Teken Kontrak dengan Rekanan

PM, LHOKSEUMAWE – Komandan Korem (Danrem) 011/LW Kolonel Inf Agus Firman Yusmono, menandatangani kontrak sewa alat berat dengan pihak rekanan, Senin (9/10). Alat berat ini dipakai untuk cetak sawah baru di wilayah Kabupaten Pidie tahun ini.

Teken kontrak dengan rekanan dari CV. Kembar Company tersebut berlangsung di Makorem 011/LW. “Ini bagian untuk mewujudkan ketahanan pangan dan mengembangkan sistem ketahanan pangan nasional yang kuat, dinamis dan sinergis,” kata Danrem.

Agus Firman Yusmono mengatakan, program cetak sawah ini, tentu memerlukan dukungan semua pihak, termasuk dari kontraktor dalam penyediaan alat berat demi suksesnya program cetak sawah, agar rakyat sejahtera.

Teken kontrak itu turut disaksikan antara lain, Direktur CV. Kembar Company Muslim Syamsyuddin, Kasiter Rem 011/LW Letkol Inf Yogi Bahtiar dan Juyar Rem 011/LW Pelda Arif. P.B.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Bertemu Muridnya, Mantan Guru Bahasa Indonesia Menangis di Reuni Lintas Generasi
Mantan guru bahasa Indonesia era 90-an, Nurlina (tiga dari kiri) tak bisa membendung air matanya ketika bertemu muridnya di Reuni Akbar Lintas Generasi di SMAN 1 Tanah Jambo Aye, Aceh Utara, Minggu kemarin. [Pikiran Merdeka/IST]

Bertemu Muridnya, Mantan Guru Bahasa Indonesia Menangis di Reuni Lintas Generasi