Senam Massal Meriahkan HUT Korpri di Aceh Tamiang

Peserta yang ikut ambil bagian dalam acara senam massal di dominasi oleh kaum perempuan
Peserta yang ikut ambil bagian dalam acara senam massal di dominasi oleh kaum perempuan

PM, Kuala Simpang – Pemerintah Aceh Tamiang menggelar senam massal dan senam beregu yang diikuti pegawai pada 47 SKPK, Jumat (20/11/2015) di lapangan upacara kantor bupati setempat. Senam tersebut salah satu agenda memeriahkan HUT Korpri ke 44.

Pada acara tersebut juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize oleh panitia HUT Korpri kepada peserta. Umumnya para peserta didominasi oleh kaum perempuan yang tergabung dalam Korpri.

Ketua panitia pelaksana, Sri Rohani, SE mengatakan kegiatan ini akan dirangkai dengan berbagai kegiatan lainnya, seperti senam beregu, tournament futsal dan festival paduan suara.

“Sedangkan hari ini kita hanya menggelar kegiatan senam massal dan senam beregu yang dilanjuti dengan pembagian doorprize kepada peserta beruntung,” kata Sri Rohani.

Selain itu, jelasnya lagi, panitia juga menyediakan puluhan hadiah hiburan lainnya, seperti dispenser, blender, setrika, payung, baju kaos dan sejumlah keperluan rumah tangga lainnya.

“Puncak kegiatan nantinya akan digelar Upacara Peringatan HUT Korpri ke – 44, pada hari Senin (30/11/2015) di lapangan upacara kontor bupati, sekaligus pembagian hadiah kepada peserta lomba paduan suara dan futsal oleh bapak bupati H. Hamdan Sati,” jelas Ketua Panitia.

Sri menyampaikan tema besar HUT Korpri tahun ini adalah “Dengan Memperkokoh Netralitas dan Profesionalitas Korpri Siap Mensukseskan Program Nawacita Melalui Gerakan Ayo Kerja Menuju Terwujudnya Kualitas Pelayanan Publik dan Kesejahteraan Rakyat”.

“Melalui tema tersebut, satu sisi kita mengambil momentum untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik untuk percepatan terwujudnya kesejahteraan rakyat serta turut menjaga netralitas anggota Korpri pada Pemilukada serentak yang akan digelar tahun 2017 mendatang,” kata Sri Rohani.

Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Aceh Tamiang, Drs. H. Iskandar Zulkarnain, MAP, Asisten III Sekdakab Aceh Tamiang Amiruddin, AR, SE Kepala Sekretariat Korpri Aceh Tamiang dan sejumlah kepala SKPK, BUMN, BUMD dan sejumlah manajer BUMN dalam wilayah kerja Aceh Tamiang. [PM003]

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Tiga Bandar Sabu Ditangkap Polisi
Tiga dari empat tersangka pengedar narkoba yang berhasil diamankan Sat Narkoba Polres Aceh Timur di tempat terpisah beberapa waktu lalu.(Pikiran Merdeka | Ismail Abda)

Tiga Bandar Sabu Ditangkap Polisi