Ronaldo Ingin Pensiun di Real Madrid

Ronaldo Ingin Pensiun di Real Madrid
Ronaldo Ingin Pensiun di Real Madrid

Cristiano Ronaldo kembali memberikan pernyataan bahwa dia tak pernah berniat meninggalkan Real Madrid. Bahkan, bintang asal Portugal itu ingin tetap berseragam Los Blancos hingga usia 36 tahun sekaligus gantung sepatu pada umur tersebut.

Ronaldo, yang baru saja menerima penghargaan setelah membuat rekor menjadi top scorer Eropa untuk keempat kalinya, sudah menyamai level legenda Madrid, Raul Gonzalez, sebagai top skor sepanjang masa di Madrid setelah mencetak dua gol ke gawang Malmo pada ajang Liga Champions.

Torehan gol tersebut membuat Ronaldo sudah mempersembahkan total 323 gol bagi Madrid dengan jumlah penampilan 400 kali lebih sedikit dari Raul. Spekulasi mengenai masa depan Ronaldo di Santiago Bernabeu terus bergulir, karena dia ditengarai akan kembali ke bekas klubnya, Manchester United, atau pindah ke raksasa Ligue  Paris Saint-Germain. Namun, Ronaldo yang kontraknya di Madrid habis pada 2018, menegaskan komitmennya bersama Si Putih.

“Impianku adalah pensiun di Real Madrid,” ujar Ronaldo kepadaMarca. “Jika Anda peduli pada diri sendiri, anda bisa bermain hingga berusia 40 tahun.”

“Aku ingin terus bermain hingga lima atau enam tahun lagi. Aku berencana terus bermain pada level yang sama, begitu juga dengan rata-rata gol. Aku merasa baik dan berguna di Madrid, aku ingin tetap memang di sini.”

Ronaldo membuat sejarah sebagai pemain pertama yang menjadi top skor Eropa untuk keempat kalinya karena belum ada pemain yang memenangi penghargaan Sepatu Emas sebanyak itu. Meskipun demikian, dalam sambutannya, Ronaldo mengatakan masih ingin menambah lagi koleksi Sepatu Emas sebelum pensiun.

[PM004]

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Pemerintahan Desa dan Pengelolaan Dana Desa (Foto PM_Sammy Khalifa)
Pemerintahan Desa dan Pengelolaan Dana Desa (Foto PM_Sammy Khalifa)

Was-was Korupsi Dana Desa