Rawan Abrasi, Warga Minta Pemerintah Bangun Lagi Tanggul Muara Rigaih

Rawan Abrasi, Warga Minta Pemerintah Bangun Lagi Tanggul Muara Rigaih
Rawan Abrasi, Warga Minta Pemerintah Bangun Lagi Tanggul Muara Rigaih

PM, Calang – Masyarakat gampong Baroe Sayeung, Kecamatan Setia Bakti meminta kepada pemerintah daerah untuk dapat membangun kembali tanggul di muara Krueng Rigaih. Pasalnya, pantai di kawasan tersebut rentan abrasi, bahkan muaranya sudah mulai dangkal.

Abdul Hadi selaku ketua ekowisata Manggrove desa Gampong Baroe Sayeung kepada Pikiran Merdeka, Senin (19/11) menuturkan, muara sungai saat ini mulai dangkal dan juga tidak tertutup kemungkinan akan terjadi abrasi pantai.

“Kalau dulu di muara ini sangat dalam, ada sekitar empat meter, namun sekarang hanya tinggal selutut,” ungkap Abdul Hadi.

Akibat dari semakin dangkalnya muara Rigaih, para nelayan banyak yang mengeluh lantaran semakin berkurangnya jumlah ikan besar yang masuk ke danau.

“Sebelahnya memang sudah dibangun tanggul, tapi kalau hanya sebelah saja itu sangat bahaya. Oleh sebab itu kami berharap dari pemerintah daerah dapat membangun tanggul sebelah lagi sehingga tidak terjadi abrasi pantai, apalagi pantai Sayeung merupakan salah satu pantai objek wisata yang ada di Aceh jaya,” tutup Hadi. []

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait