Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas di Peudada

Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas di Peudada
Jenazah pria tanpa identitas saat dievakuasi ke RSUD Fauziah Bireuen. [PikiranMerdeka/Joniful Bahri]

Jenazah pria tanpa identitas saat dievakuasi ke RSUD Fauziah Bireuen. [PikiranMerdeka/Joniful Bahri]
Jenazah pria tanpa identitas saat dievakuasi ke RSUD Fauziah Bireuen. [PikiranMerdeka/Joniful Bahri]
PM, Bireuen—Seorang lelaki tanpa identitas  ditemukan tewas di depan gudang kantor Badan Penyuluhan Pertanian Perkebunan dan Kehutanan (BP3K) Kecamatan Peudada, Bireuen, Sabtu (15/2/2014) sekira pukul 11.30 WIB.

Sebelum ditemukan tawas, lelaki berusia sekitar 30 tahun itu sempat mandi di saluran irigasi, samping kantor Camat Peudada. Lalu ia masuk ke komplek BP3K Peudada dan sempat tidur di gudang komplek tersebut.

Kaur Identifikasi Polres Bireuen, Brigadir Azrul Aswan kepada Pikiran Merdeka  mengatakan, saat ditemukan, lelaki yang diduga stres itu sudah tidak bernyawa lagi.

Awalnya, tambah Azrul, lelaki itu sempat dilihat oleh Rahmat, petugas jaga di kantor BP3K Peudada.  Beberapa menit kemudian, lelaki itu beranjak keluar dari gudang dan menuju arah selatan komplek itu.”Saat itu korban masih mengenakan kaos oblong orenge dan celana kain hitam,” kata Azrul, didampingi sejumlah anggotanya.

Selanjutnya, jelas dia, lelaki itu keluar dari gudang dan menuju arah selatan. “Tetapi dilarang oleh Rahmat, karena di kawasan itu ada beberapa rumah milik petugas BP3K,” katanya.

Tak lama kemudian, pria itu balik arah dan masih di depan gudang tersebut, dia jatuh dua kali dan sempat berteriak lalu muntah-muntah dengan kondisi tanpa mengenakan baju. “Melihat kondisi itu, Rahmat langsung melapor ke Polsek Peudada dan diteruskan ke Mapolres Bireuen,” terang Azrul.

Berat dugaan, tambah Azrul, korban sempat minum air warna kekuning-kuningan yang  ada dalam botol mineral tersebut. Untuk memastikannya, air tersebut akan diperiksa kembali oleh tim rumah sakit.

Pasca olah TKP oleh tim Identifikasi Polres Bireuen, jasat korban langsung dievakusai ke RSUD dr Fauziah Bireuen menggunakan mobil ambulan PMI setempat.

Polisi mengamankan satu botol air kekuning-kuningan, baju kaos warna orenge serta celana hitam milik korban yang ditemukan di gudang BP3K Peudada.(Joniful Bahri)

 

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Air Panas Leuser
Masyarakat Gayo Lues beredam di objek wisata pemandian air panas. FOTO: Anuar Syahadat

Berendam di Air Panas Leuser