Petani Abdya Mulai Panen Kacang Tanah

Petani Abdya Mulai Panen Kacang Tanah
Petani Abdya Mulai Panen Kacang Tanah

PM, Blangpidie – Sejumlah petani di Gampong Mata Ie dan Kuta Tinggi, Kecamatan Blangpidie, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), dalam beberapa hari terakhir mulai memanen kacang tanah yang ditanam sejak beberapa waktu lalu.

“Alhamdulillah sekarang kami berhasil dan sukses menanam kacang. Sekarang sudah panen dan hasilnya sangat menjanjikan,” kata Wahab, seorang petani di Kecamatan Blangpidie yang ditemui media ini Selasa (12/12).

Dikatakan, petani di wilayah tersebut mendapatkan hasil panen kacang tanah yang melimpah. “Hampir semua petani yang menanam kacang mendapatkan hasil yang melimpah,” katanya.

Menurut petani Kecamatan Blangpidie itu, menanam tanaman kacang di daerah tadah hujan bisa dijadikan alternatif petani selain menanam padi.

“Biasanya petani tidak menjual semua hasil panen kacang, akan menyisakan sedikit hasil panen untuk dijadikan bibit dan ditanam setelah musim tanam padi rendengan tahun ini,” ujarnya, seraya mengatakan mereka akan langsung mengolah tanah kembali untuk menanam padi kembali dalam musim tanam rendengan tahun ini.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait