Pemkab Nagan Raya Wacanakan Bangun GOR

Pemkab Nagan Raya Wacanakan Bangun GOR
M.Jamin Idham

PM, SUKA MAKMUE – Pemerintah Kabupaten Nagan Raya berencana membangun Gedung Olah Raga (GOR) di wilayah tersebut. Fasilitas olah raga ini akan dibangun di kawasan Alue Bilie, Kecamatan Darul Makmur.

Hal itu disampaikan Bupati Nagan Raya M.Jamin Idham, saat penutupan final Open Turnament Voli HUT Pemuda Gampong Alue Bilie tahun 2018, beberapa hari lalu.

Bupati Jamin mengatakan, antusias masyarakat Nagan Raya untuk memajukan olah raga sangat besar. Hanya saja, kata dia, keinginan tersebut terkendala dengan fasilitas.

“Perkembangan dan kemajuan olahraga semakin membaik, maka harus kita beri dukungan. InsyaAllah, kita akan bangun Gedung Olahraga (GOR) di Alue Bilie untuk melahirkan atlet putra – putri terbaik Nagan Raya,” kata Bupati.

Lebih lanjut dikatakan, fasilitas olah raga itu akan diusulkan dalam penyusunan Anggaran Pembangunan dan Balanja Kabupaten (APBK) Nagan Raya tahun 2019 mendatang.

“Tahun depan akan kita usulkan dalam pembahasan APBK. Olahraga harus manjadikan penyambung tali silahturahim antar kita semua. Dan pemacu atlit-atlit lainnya untuk terus berlatih dalam mempersiapkan diri untuk kompetisi jenjang berikutnya,” pungkasnya.

Diketahui, kabupaten hasil pemekaran Aceh Barat ini belum memiliki fasilitas olah raga memadai. Saat ini, Kabupaten Nagan Raya baru memiliki stadion mini yang dibangun di komplek perkantoran Suka Makmue.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait