Pemkab Aceh Jaya Kembali Salurkan Bansos PKH 2018

Pemkab Aceh Jaya Kembali Salurkan Bansos PKH 2018
Bupati Aceh Jaya Drs. H.T. Irfan Tb, menyerahkan bansos PKH.

PM, Calang – Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya kembali menyaluran bantuan sosial kartu keluarga sejahtera Program Keluarga Harapan (PKH) tahun 2018. Kegiatan tersebut dipusatkan di Kantor Camat Kecamatan Teunom, Kamis, (08/3).

Bupati Aceh Jaya Drs. H.T. Irfan Tb, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pihaknya sangat mendukung program PKH yang telah berlangsung sejak 2008 lalu.

“Kami sangat mendukung pelaksanaan program PKH yang telah berlangsung sejak tahun 2008, Saat ini Kami pemda telah membantu untuk sharing anggaran kepada program PKH meskipun tidak banyak, kedepan akan meningkatkan lagi sharing anggaran untuk mendukung pelaksanaan PKH,” tuturnya.

Irfan menambahkan, tahun 2017 PKH Aceh Jaya sudah menyalurkan bantuan non tunai melalui Bank BRI untuk 2.884 keluarga penerima manfaat (KPM) dengan realisasi RP. 5.4 Milyar lebih. Sedangkan pada tahun 2018, jumlah KPM Aceh Jaya bertambah menjadi 5.122, dan batuan tersebut akan disalurkan dalam empat tahap dalam satu tahun.

“Perlu kami sampaikan bahwa, dengan penambahan tersebut bukan berarti ada peningkatan kemiskinan di Aceh Jaya. Penambahan jumlah penerima ini adalah program pemerintah pusat yang menyalurkan perluasan PKH secara nasional dari 6 juta penerima menjadi 10 juta,” terangnya.

Pada kesempatan tersebut turut hadir Camat Teunom dan Pasie Raya, Danramil Teunom, Perwakilan BRI, Kepala Dinas Sosial dan sejumlah masayrakat penerima manfaat.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait