Partai Demokrat Agara Targetkan 5 Kursi Pada Pileg 2019

Partai Demokrat Agara Targetkan 5 Kursi Pada Pileg 2019
Plt ketua DPC partai Demokrat Agara, Adnan Yacob didampingi Sufian Sekedang, Win Eka Jaya dan pengurus partai Demokrat. (PM/Jufri)

PM, Aceh Tenggara –  Menghadapi pemilu legislatif tahun 2019 mendatang, Dewan Pengurus Cabang (DPC) partai Demokrat kabupaten Aceh Tenggara manargetkan raihan 5 kursi di semua daerah pemilihan (dapil) di Kutacane.

“Target kami tak terlalu muluk-muluk dan berlebihan pada pileg 2019 mendatang,  hanya 5 kursi dewan dari 30 kursi yang ada di gedung DPRK Aceh Tenggara,” kata Plt Ketua DPC partai Demokrat Agara, Adnan Yacob Oden kepada pikiranmerdeka.co Jumat (13/7) di sekretariat partai Demokrat setempat.

Selain 5 kursi di DPRK Agara, untuk kursi DPR Aceh dapil 8 Agara-Gayo Lues, Demokrat berupaya mempertahankan satu kursi.

“Tentu untuk terpenuhinya target partai ini yang sangat dibutuhkan sikap solid dan kekompakan serta spirit menghadapi pileg 2019 dari para pengurus, kader, simpatisan dan tentu semua caleg partai Demokrat dari desa hingga kabupaten,” harap Adnan.

Wakil ketua Demokrat Agara, Sufian Suri Sekedang dalam kesempatan yang sama juga menambahkan, “target Demokrat pada pileg 2019 itu untuk mewujudkan aspirasi dan masukan dari masyarakat banyak di Aceh Tenggara. Itu pun jika kita mampu meraih satu fraksi di dewan.”

Pertimbangannya, Demokrat baru memiliki tiga kursi di dewan dan masih bergabung dalam fraksi Perjuangan Demokrat. Jika ingin lebih leluasa berbuat untuk masyarakat, kata dia, tentu cukup sulit.

“Oleh karena itu ke depan partai Demokrat Agara sangat optimis dan yakin akan mampu meraih satu fraksi,” ujar ketua komisi A DPRK Agara ini. []

Reporter: Jufri

 

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait