Longsor, Jalan Penghubung Aceh- Sumut Nyaris Tak Bisa Dilalui

Longsor, Jalan Penghubung Aceh- Sumut Nyaris Tak Bisa Dilalui
Longsor, Jalan Penghubung Aceh- Sumut Nyaris Tak Bisa Dilalui

PM, Aceh Singkil – Tingginya curah hujan sejak beberapa hari terakhir mengakibatkan longsor di ruas jalan penghubung provinsi Aceh – Sumut, tepatnya di Desa Keras, Kecamatan Suro, Kabupaten Aceh Singkil (Aceh) dan Desa Sibagindar, Kecamatan Sibagindar, Kabupaten Pakpak Barat (Sumut).

Amatan pikiranmerdeka.co Rabu (28/2), longsor terjadi di dua titik ini mencapai 15 meter masuk wilayah Sumut dan 8,5 meter masuk wilayah Aceh. Akibatnya, warga dua desa ini kesulitan mengangkut hasil perkebunan mereka.

Menurut warga setempat, jalan lintas yang menghubungkan Sibagindar dan Suro ini sudah lama rusak parah disertai longsor. “Ini memang sudah lama rusak, tapi sepertinya belum ada perhatian pemerintah,” kata Budiman Berutu, warga Desa Keras, Kecamatan Suro.

Jika hujan kembali mengguyur wilayah tersebut, kata dia, dua desa di dalam kecamatan tersebut akan terisolasi karena sulit dilalui kendaraan roda empat dan roda dua.

Warga berharap pemerintah memperbaiki jalan yang menjadi urat nadi perekonomian mereka. “Kita berharap pemerintah segera memperbaiki karena jalan ini satu satunya untuk mengangkut hasil perkebunan kami,” kata Budiman.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

IMG 20241124 WA0000 750x750
Curah hujan yang tinggi selama beberapa hari terakhir menyebabkan ratusan rumah terendam banjir, lahan pertanian rusak, serta longsor yang memutus sejumlah jalur transportasi. Foto: Kodim Pidie

18 Kecamatan di Pidie dan Pidie Jaya Terdampak Banjir dan Longsor

BPBD Aceh Selatan Kerahkan Alat Berat ke Pucok Lembang
Upaya pembersihan yang berlangsung siang malam telah berhasil menormalkan kembali arus lalu lintas dikawasan Pucok Lembang | Foto Hendrik Meukek

BPBD Aceh Selatan Kerahkan Alat Berat ke Pucok Lembang