KIP Bener Meriah Gagal Rebut DPT Aceh Timur

KIP Bener Meriah Gagal Rebut DPT Aceh Timur
KIP Bener Meriah Gagal Rebut DPT Aceh Timur

Idi Rayeuk — Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Bener Meriah dikhabarkan gagal merebut Daerah Pemilihan Tetap (DPT) di pedalaman kecamatan Pante Bidari.

Daerah perbatasan dua kabupaten itu jadi rebutan untuk dimasukkan dalam DPT. Namun hasil keputusan rapat antara KIP Aceh Timur dan KIP Bener Meriah dengan Pj Gubernur Aceh  di Pendopo Gubernur Aceh di Banda Aceh Minggu (25/3)   DPT tersebut di kembalikan ke KIP Aceh Timur.

Keputusan bersama  tersebut menghasilkan  sebanyak 700 jiwa pemilih warga Gampong Blang Seunong Kecamatan Pante Bidari, Aceh Timur, yang  terdaftar di DPT di KIP Bener Meriah dan di KIP Aceh Timur, akhirnya dikembalikan ke DPT KIP Aceh Timur.

Ketua KIP Aceh Timur, Iskandar H Agani didampingi Ketua Pokja Pemilih Drs Ridwan Suud, Senin (26/3) di ruang mengatakan, lebih kurang 700 pemilih warga Blang Seunong Kecamatan Pante Bidari  Aceh Timur, dalam beberapa bulan terakhir telah dimasukkan ke dalam DPT KIP Bener Meriah.

Sementara semua pemilih di Blang Seunong itu sebanyak 1144 jiwa adalah pemilih Aceh Timur. “Karen Blang Suenong merupakan sebuah desa di pedalaman Kecamatan  Pante Bidari masih dalam wilayah Aceh Timur yang sah secara hukum, jadi semua pemilih disana juga wajib masuk dalam DPT Aceh Timur,“ ujar Iskandar.

Setelah dilakukan rapat dengan Pj Gubernur di Banda Aceh  yang dihadiri  Ketua KIP Aceh Timur, Ketua KIP Bener Meriah, Panwaslu Aceh, Pj Bupati kedua kabupaten, sehingga keputusanya semua pemilih Gampong Blang Seunong harus dihapus dari DPT Bener Meriah dan mereka semuanya masuk dalam DPT Aceh Timur.

Sementara itu, Ketua PPK Pante Bidari, Abdurrahman, mengatakan,  sejak dulu di Gampong Blang Seunong yang terdiri dari beberapa dusun disediakan tiga TPS, pemilih di sana dari sejak dulu telah terdaftar di DPT Aceh Timur.

Namun dalam setahun terakhir adanya warga di sana yang hendak bergabung dengan kabupaten Bener Meriah pemilih di sana juga telah didaftar di DPT Bener Meriah, bahkan dalam dua pekan terakhir di kawasan Blang Seunong juga tertempel poto pasangan calon Bupati dari Bener Meriah.

“Padahal seingat saya warga Blang Seunong adalah warga Aceh Timur dan hak pilihnya di Aceh Timur. Kami telah berikan penjelasan  kepada pihak PPS di kawasan itu,” jelas Abdurrahman.[pm/isd]

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait