PM, Banda Aceh – Jenazah istri bupati Pidie Roni Ahmad, Syarifah bin Ahmad, tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, Sabtu (9/12).
Pemulangan jenazah istri orang omor satu di Kabupaten Pidie itu disambut oleh sejumlah kolega. Tampak hadir wakil bupati Pidie Fadhullah, dalam penyambutan jenazah dan rombongan bupati.
Jenazah istri Abusyik dipulangkan dari Pulau Jawa melalui Bandara Sukarno-Hatta Cingkareng menggunakan maskapai Batik Air.
Tiba di Bandara SIM, jenazah istri Bupati Pidie tidak langsung dipulangkan ke rumah duka di Sigli. Rombongan masih menunggu dua jenazah ajudan yakni Cut Rita dan Afdal Daud yang akan tiba di Banda Aceh siang ini menggunakan maskapai Garuda Indonesia.()
Belum ada komentar