PM, MEULABOH – Menjelang berakhirnya masa tugas sebagai kepala daerah, Bupati Aceh Barat H T Alaidinsyah, melakukan mutasi puluhan pejabat, Kamis (14/9).
Sebanyak 85 orang pejabat struktural eselon III, IV dan Camat di lingkup pemerintah Kabupaten Aceh Barat, siang tadi, dilantik di Aula Sekdakab setempat. Mutasi kali ini untuk melakukan pengisian beberapa jabatan struktural eselon III, IV sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Acara pengambilan sumpah 85 pejabat tersebut dihadiri, ketua DPRK Ramli, SE, para kepala SKPK, dan seluruh Camat.
Setkretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Aceh Barat, Bukhari saat membacakan sambutan Bupati Aceh Barat, mengatakan, pelantikan dilaksanakan hari ini merupakan hal wajar dilakukan dalam organisasi
Hal ini, kata dia, sebagai sarana pembinaan dan pengembangan aparatur, serta penataan organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan perubahan lebih baik.
“Pejabat yang dilantik pada hari ini merupakan amanah dan tanggung jawab yang harus diemban, utamakan sikap disiplin, fokus, serius, inovatis dan kreatif, utakan koordinasi hindari ego pribadi dan ego sektoral dalam menjalankan peran sebagai pemimpin,” pesan Bupati.
Terakhir Bupati Aceh Barat H T Alaidinsyah, dalam pesannya menyebutkan, mutasi diakhir masa tugasnya itu merupakan wujud peningkatan kinerja pemkab Aceh Barat terhadap undang-undang No 5 tahun 2014 tentang aparatur sipil Negara.()
Belum ada komentar