PM, Banda Aceh – Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Mantan Sekretaris Daerah Aceh masa jabatan 2006-2010, Husni Bahri TOB menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita (RSJPDHK) Jakarta, Selasa (30/6/2020).
Informasi tersebut diterima Pikiran Merdeka dari Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto. Husni Bahri meninggal dunia sekitar pukul 05.00 WIB.
“Bapak Plt Gubernur menyampaikan duka cita mendalam dan rasa kehilangan atas berpulangnya Bapak Husni Bahri,” Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto, di Banda Aceh, Selasa (30/6/2020).
Almarhum meninggalkan satu istri dan empat anak.
Iswanto menambahkan, Husni merupakan Putra Aceh yang sudah berbuat banyak untuk Aceh. Sehingga jasa-jasanya patut dikenang.
Semasa hidupnya almarhum sempat menjabat sejumlah posisi di Pemerintah Aceh. Ia pernah menjadi Sekretaris DPRA (Sekwan), widyaiswara, dan setelah pensiun dari PNS ia beralih profesi sebagai advokat.
Almarhum adalah magister hukum jebolan Universitas Syiah Kuala (Unsyiah). Ia menamatkan S1 dan S2 di Fakultas Hukum di Kampus Jantong Hate Rakyat Aceh itu. Gelar Magister Manajemen juga ia raih di Unsyiah.[]
Belum ada komentar