Ini Alasan CAS Tolak Banding Rossi

Ini Alasan CAS Tolak Banding Rossi
Valentino Rossi harus memendam kekecewaan setelah bandingnya ditolak CAS/Motogp

LAUSANNE – Perjuangan keras harus dilalui Valentino Rossi untuk meraih gelar juara MotoGP 2015. Pengadilan Arbitrase Olah Raga (CAS) menolak bandingnya dan dipastikan Rossi akan start dari belakang.

Mengapa banding tersebut sampai ditolak lembaga yang bermarkas di Swiss tersebut? Setelah menerima berkas banding yang diajukan pembalap asal Italia, CAS langsung bekerja memeriksanya.

Dari berkas yang diajukan Rossi dan menerima laporan langsung dari Race Direction, CAS pun akhirnya berkesimpulan.
“Setelah balapan di Malaysia, Race Direction menemukan bahwa Valentino Rossi sengaja melebar untuk memaksa Marc Marquez keluar dari lintasan, menciptakan kondisi kontak fisik yang menyebabkan Marquez terjatuh,” bunyi pernyataan CAS seperti dikutip Gazzettaworld, Kamis (5/11/2015).

“Karena hal tersebut FIM menjatuhkan penalti. Itu semua sudah menjadi dan sesuai dengan aturan FIM. Dengan begitu banding ditolak dan Rossi harus tetap start dari belakang.”

 

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

20240914 OVI 9
Tim sepak bola Jawa Barat merayakan kemenangan atas Sumatera Utara pada pertandingan babak perempat final PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Stadion H Dimurthala, Banda Aceh, Provinsi Aceh, Sabtu (14/9/2024). Jawa Barat melaju ke semifinal usai menang 4-3 setelah bermain 1-1 selama 120 menit. Foto: PM/Oviyandi Emnur

Dramatis, Jabar Singkirkan Sumut dan Lolos ke Semifinal PON XXI

IMG 20240524 WA00132
Penyerahan SK kepengurusan dari Ketua Forki Aceh, Sulaiman kepada ketua terpilih Forki Aceh Besar, Isnandar. [Dok. Ist]

Isnandar Terpilih sebagai Ketum Forki Aceh Besar

KONI Aceh Finalkan Draft Kesepakatan Tuan Rumah PON Bersama
KONI Aceh merampungkan draft kesepakatan tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) bersama antara Aceh – Sumatera Utara (Sumut).(Pikiran Merdeka/IST)

KONI Aceh Finalkan Draft Kesepakatan Tuan Rumah PON Bersama