Emosi Rossi Jelang Balapan Terakhir di Rumah Sendiri

rossi e68be91
Emosi Rossi Jelang Balapan Terakhir di Rumah Sendiri

PM, Roma – Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, bersiap mengucapkan selamat tinggal kepada para pendukungnya di rumah sendiri, yakni dalam pekan balap MotoGP Emilia Romagna di Sirkuit Misano pada 22-24 Oktober 2021. Seperti yang diketahui, balapan ini akan jadi balapan terakhirnya di Italia sebelum pensiun.

Rossi yang kini berusia 42 tahun, mengaku senang bisa menjalani rehat selama dua pekan usai balapan yang sangat berat di Austin, Texas. Dalam balapan yang digelar dengan cuaca panas dan trek yang bergeronjal itu, sang sembilan kali juara dunia finis di posisi 15 dan meraih satu poin, usai susah payah tampil kompetitif.

Lewat rilis resmi tim pada Selasa (19/10/2021), Rossi pun menyatakan bahwa, menjelang pekan balap kedua di Misano, ia sudah berlatih lebih keras bersama anak-anak didiknya di VR46 Riders Academy agar punya kondisi fisik yang lebih bugar. Ia diketahui berlatih flat track dan minibike selama rehat di Tavullia, Italia.

Antisipasi Cuaca Dingin di Misano

“Menyenangkan menghabiskan dua pekan tanpa balapan, karena kami melewati masa-masa yang sibuk, termasuk harus pergi ke Amerika Serikat, yakni balapan yang sangat berat. Pada masa rehat ini, saya berlatih keras di rumah untuk memastikan kami bisa menghadapi tiga balapan terakhir musim ini dengan kondisi fisik terbaik,” ujar Rossi.

Di lain sisi, Rossi menyatakan bahwa cuaca Misano nanti akan sangat berpengaruh pada performa motor, tak peduli seberapa bugar fisik pembalap. Pasalnya, Italia sudah mulai memasuki musim dingin dan kondisi lintasan nanti tentu akan berbeda daripada sebulan lalu, ketika cuacanya lebih hangat.

“Balapan kedua di Misano bakal lebih berat dari yang pertama, karena tampaknya cuacanya bakal lebih dingin dari sebulan lalu. Kami harus bekerja demi memberikan yang terbaik, mencoba melaju lebih cepat dari balapan-balapan terakhir, dan menemukan setup yang tepat agar lebih kompetitif,” ungkapnya.

Bakal Jadi Balapan yang Spesial

Di lain sisi, Rossi menyatakan bahwa balapan kali ini bakal terasa emosional, karena ini akan jadi balapan terakhirnya di rumah sendiri. Balapan tersebut tentu akan dihadiri oleh para penggemar beratnya, dan juga sanak keluarganya.

“Balapan sebelumnya di Misano sudah jadi momen yang sangat emosional bagi saya, dan jelas yang satu ini akan jadi balapan yang spesial di rumah, dan saya harap para penggemar Italia bisa menikmatinya,” pungkas Rossi.

Setelah balapan di Misano, Rossi masih punya dua balapan tersisa untuk dijalani musim ini. Kedua balapan tersebut adalah MotoGP Algarve di Portimao, Portugal, pada 5-7 November, serta MotoGP Valencia di Ricardo Tormo, Spanyol, pada 12-14 November.[] sumber: bola.net

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

CAS Tolak Banding Rossi!
REUTERS/Olivia Harris

CAS Tolak Banding Rossi!