Diludahi, Mahasiswa Unsyiah Laporkan Polisi ke Propam Polda Aceh

Diludahi, Mahasiswa Unsyiah Laporkan Polisi ke Propam Polda Aceh
Polisi menangkap Ketua BEM Fakultas Hukum Unsyiah Maulana Ridha saat berunjukrasa di Kantor Gubernur Aceh, Senin (3/3). (Foto acehkita.com)
Polisi menangkap Ketua BEM Fakultas Hukum Unsyiah Maulana Ridha saat berunjukrasa di Kantor Gubernur Aceh, Senin (3/3). (Foto acehkita.com)
Polisi menangkap Maulana Ridha saat berunjukrasa di Kantor Gubernur Aceh, Senin (3/3). (Foto acehkita.com)

Banda Aceh – Maulana Ridha, mahasiswa Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) melaporkan salah satu polisi yang menjaga aksi demo di kantor Gubernur Aceh. Maulana tak terima diludahi oleh polisi tersebut saat dirinya diamankan setelah unjuk rasa berakhir ricuh, Senin (3/3).

“Saya dipukul tidak mempermasalahkan, tapi oknum polisi itu meludah yang saya tidak bisa terima, dia meludah di atas kepala saya,” kata Maulana Ridha di Banda Aceh, Selasa (4/3).

Maulana mengatakan dirinya sudah melaporkan polisi tersebut ke Propam Polda Aceh. Dia menegaskan, laporan itu tak hanya ke Polda Aceh tetapi juga ke Kompolnas.

“Tahun 2012 dan 2013 polisi selalu arogan, ini patut ada perhatian dari Kapolda Aceh yang baru, sejauh mana pembinaan anggotanya agar tidak arogan,” tegasnya.

Menurut Maulana, salah satu penyebab kericuhan tersebut karena Kepala Biro Umum Sekretariat Pemerintah Aceh, Mustafa yang masih menggunakan pakaian dinas PNS memukul salah seorang mahasiswa yang diamankan yaitu Ahmad Irawan di kepala dari belakang.

“Saat itu saya sudah diamankan oleh polisi dan saya dipegang oleh polisi, lalu tiba-tiba Mustafa datang dari belakang memukul saya di kepala, padahal saya tidak lagi melawan saat itu,” ungkap Ahmad Irawan. [merdeka.com]

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Irvan Maulana Pimpin Sanggar Seni Seulaweuet UIN Ar-Raniry
Irvan, ketua umum terpilih Sanggar Seni Seulaweuet Mahasiswa UIN Ar-Raniry (kiri) saat berjabat tangan dengan Fathul ketua umum demisioner (kanan). (Foto/Ist)

Irvan Maulana Pimpin Sanggar Seni Seulaweuet UIN Ar-Raniry