BKSDA Aceh Terima Anak Orangutan Sumatera

BKSDA Aceh Terima Anak Orangutan Sumatera
Bayi orangutan yang diserahkan warga Aceh Timur.(pikiranmerdeka.co/IST)

PM, Banda Aceh – Jelang Hari Bakti Rimbawan ke 35, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh, menerima penyerahan anak Orangutan Sumatera (Pongo abelii) dari seorang warga Gampong Penaroun Lama, Kecamatan Peunaron, Aceh Timur.

Kepala BKSDA Aceh, Sapto Aji Prabowo mengatakan, warga yang tidak ingin disebutkan identitasnya ini menyerahkan orangutan tersebut melalui personel Forum Konservasi Leuser (FKL), Kamis (15/3) malam kemarin.

“Selanjutnya personel FKL mengontak petugas BKSDA Aceh Resort Langsa serta Orangutan Information Center (OIC) setelah menerima informasi itu,” ujarnya Jumat (16/3).

Pagi tadi, tepatnya pada Hari Bakti Rimbawan ke 35, anak orangutan ini dievakuasi ke kantor Resort Langsa. Anak Orangutan Sumatera ini diketahui berjenis kelamin jantan dan berumur sekitar 2 tahun.

“Anak orangutan ini dalam kondisi malnutrisi, cacingan serta terdapat luka di lengan kiri. Selanjutnya akan dikirim ke Pusat Rehabilitasi Orangutan Sumatera di Batumbelin, Sibolangit, Sumatera Utara, untuk perawatan lebih lanjut serta direhabilitasi,” tambah Sapto.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

IMG 20210124 WA0116 min1
Aminullah Usman saat bertemu KH Cholil Nafis di The Gade Coffee, Kampung Baru, Banda Aceh pada Minggu (24/1/2021) malam. (Foto/Humas)

Masyarakat Ekonomi Syariah Diajak Dukung Qanun LKS