Begini Cara Wabup Aceh Barat Daya Hormati Guru

Begini Cara Wabup Aceh Barat Daya Hormati Guru
Begini Cara Wabup Aceh Barat Daya Hormati Guru

PM, Blangpidie – Pelaksanaan Hari Guru Nasional (HGN) dan Hari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-72 di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) berlangsung meriah, Senin (27/11) kemarin.

Usai pelaksanaan upacara, Wakil Bupati Muslizar MT bersama pejabat lainnya menyalami guru satu persatu dan mengajak pahlawan tanpa tanda jasa itu minum kopi bersama di sebuah warung kopi di kawasan Blang Pidie.

Saat upacara berlangsung di halaman Kantor Bupati, Muslizar MT bertindak selaku inspektur upacara. Sedangkan komandan upacara adalah Said Alwi, salah seorang guru di daerah itu. Peserta upacara terdiri dari ratusan guru dan PNS di jajaran Pemkab Abdya dan puluhan pelajar SD serta SLTA.

“Kita menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada guru. Masa depan bangsa ini ada di tangan guru karena suksesnya guru juga akan suksesnya bangsa ini,” kata Wabup Abdya Muslizar pada kesempatan itu.

“Tidak ada yang suskes tanpa guru. Semua karena guru, guru memang bukan orang hemat tapi karena guru semua menjadi hebat,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Abdya juga menyerahkan hadiah kepada juara dalam berbagai perlombaan menyambut HGN dan PGRI seperti sepakbola, permainan kasti dan tarik tambang.

Hadir dalam upacara hari guru itu adalah Sekda Drs Thamrin, Kapolres AKBP Andy Hermawan, perwakilan Forkopimda, para Asisten, tokoh pendidikan, para Kepala SKPD, Camat.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait