APK Dirusak di Tamiang dan Bireuen, Syech Fadhil: Jangan Mudah Terprovokasi

Syech Fadhil
Cawagub Aceh Tgk Fadhil Rahmi yang akrab disapa Syech Fadhil. Foto: PIKIRAN MERDEKA/Oviyandi Emnur.

PM, Banda Aceh –  Calon wakil Gubernur Aceh, HM Fadhil Rahmi, Lc., M.Ag., atau yang akrab disapa Syech Fadhil, mengimbau para pendukung dan simpatisan untuk tidak mudah terprovokasi terkait maraknya perusakan Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi oleh Orang Tak Dikenal (OTK) di Kabupaten Aceh Tamiang dan Bireuen.Seruan ini disampaikan Syech Fadhil saat bertemu sejumlah warga yang bersilaturahmi dengannya di sela-sela kegiatan Maulid Nabi di Meuliek Samalanga dan Lhok Awe, Kota Juang, Kabupaten Bireuen, pada Minggu siang, 6 Oktober 2024.

“Jangan mudah terprovokasi. Dirusak 10, kita pasang 20 lagi. Baliho dan spanduk hanyalah salah satu cara menarik simpati masyarakat,” ujar Syech Fadhil.

Baca: Sejumlah APK Bustami-Fadhil di Bandar Pusaka Tamiang Dirusak

Ia juga meminta para pendukung dan simpatisan untuk terus mengedepankan politik santun dan cerdas dalam memenangkan hati masyarakat.

“Ingat pesan almarhum Ayah (Tu Sop), bahwa politik sejatinya adalah cara memperbaiki Aceh. Jika kita terprovokasi dan melakukan hal yang sama, itu sama saja mengkhianati pesan tersebut,” tegas Syech Fadhil.

Calon Wakil Gubernur yang akrab dengan sebutan Paslon 1 ini menegaskan pentingnya menjaga nama baik ulama dan para tokoh di belakang mereka, seperti Abu Mudi dan para ulama kharismatik Aceh lainnya.

“Saya berulang kali mengingatkan, mari jalankan politik santun. Jangan sampai perilaku kita merusak nama baik mereka,” ujar Syech Fadhil.

Terkait perusakan APK, Syech Fadhil menyerahkan sepenuhnya kepada Panwaslih Aceh dan pihak berwenang sesuai dengan tugas dan fungsi mereka.

“Kita fokus bekerja demi kebaikan Aceh,” pungkasnya.

2 Komentar

Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. (Privacy Policy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

20240402 223044
Pj Gubernur Aceh Bustami Hamzah menghadiri buka puasa bersama DPP Partai Aceh bersama unsur Forkopimda di Amel Convention Hall, Banda Aceh, Selasa, 2 April 2024. Foto: Pikiran Merdeka.

Pj Gubernur Bustami Hamzah Hadiri Buka Puasa Bersama Partai Aceh