PM, JANTHO – Sebanyak 47 JCH (Jamaah Calon Haji) asal Kabupaten Aceh Besar yang masuk dalam Kloter 9 Embarkasi Banda Aceh akan bergabung dengan JCH lainnya dari Banjarmasin dan Sumatera Utara. Mereka dijadwalkan bertolak ke Tanah Suci, Kamis (17/9/2015) melalui Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar.
Ke-47 JCH asal Aceh Besar tersebut dilepas keberangkatannya dari Masjid Seupeu Buengcala, Kecamatan Kuta Baro, Rabu (16/9/2015) pukul 10.00 WIB menuju Asrama Haji Banda Aceh. Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Bupati Aceh Besar yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Drs Mukhtar MSi, Kakankemenag Aceh Besar Drs H Salahuddin MPd, Kasie Haji Kakankemenag Aceh Besar H Adnan, Kabag Kesra Setdakab Aceh Besar Drs Sunardi SE, Camat Kuta Baro Drs Sudirman, tokoh-tokoh masyarakat, dan ratusan keluarga JCH.
Kakankemenag Aceh Besar Drs Salahuddin MPd menjelaskan, ke-47 JCH itu akan bergabung dengan JCH lainnya dari Banjarmasin dan Sumatera Utara.
“Kami berdoa, semoga ibadah yang JCH lainnya dapat memperoleh haji yang mabrur. Selain itu, selalu memanjatkan doa di tempat-tempat mustajab selama di Tanah Suci serta berdoa bagi kedamaian dan kesejahteraan daerah Aceh,” ungkapnya.
Dalam siaran pers yang dikirim humas kabupaten Aceh Besar, disebutkan, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Aceh Besar didampingi Kabag Kesra Drs Sunardi SE mengungkapkan, tahun ini JCH Aceh Besar berjumlah 365 jamaah. Mereka masing-masing 195 orang tergabung dalam Kloter I, 123 JCH pada Kloter IV, dan 47 JCH tergabung pada Kloter IX embarkasi Banda Aceh.
Diharapkan kepada JCH agar menjaga kesehatan dan senantiasa memperbanyak ibadah selama menunaikan haji, baik di Mesjidil Haram di Mekkah maupun ketika berada di Mesjid Nabawi di Madinah, serta berziarah ke lokasi-lokasi bersejarah lainnya.
Penglepasan 47 JCH Kloter 9 asal Aceh Besar tersebut diwarnai suasana haru dan tangisan dari ratusan keluarga dan kerabat JCH yang sejak pagi sudah memenuhi kompleks mesjid Seupeu Bueng Cala, Kecamatan Kuta Baro.
[PM005]
Belum ada komentar