10 Siswa di Aceh Juarai Pemilihan Duta Pelajar Sadar Hukum

WhatsApp Image 2020 12 13 at 15 21 32
Para pelajar dari SMA/SMK di Aceh meraih juara seleksi duta pelajar sadar hukum Provinsi Aceh, di Hotel Grand Aceh Syariah, Banda Aceh, Sabtu (12/12/2020). (Foto/Ist)

PM, Banda Aceh – Sepuluh siswa dan siswi dari SMA/SMK di Aceh meraih juara seleksi duta pelajar sadar hukum Provinsi Aceh, yang digelar di Hotel Grand Aceh Syariah, Banda Aceh, Sabtu (12/12/2020).

Sebelumnya kegiatan pemilihan seleksi itu diselenggarakan sejak tanggal 10 hingga 12 Desember 2020, secara virtual. Kegiatan ini diikuti oleh 46 orang peserta, terdiri dari 23 peserta putra dan 23 putri dari 23 SMA dan SMK se-Aceh.

“Kegiatan pemilihan duta pelajar sadar hukum Provinsi Aceh tetap mengikuti protokol kesehatan,” kata Kasi Penkum Kejati Aceh, Munawal Hadi.

Ia menyebutkan, pemilihan seleksi duta pelajar tersebut dimenangi oleh dua mahasiswa asal Kabupaten Aceh Barat Daya dan Kota Sabang.

“Yang jadi duta pelajar sadar hukum Aceh tahun 2020, oleh Andryan Fajar Riski dari Kabupaten Aceh Barat Daya dan Bintang Zaura dari Kota Sabang,” sebutnya.

Adapun juara 2 diraih oleh Muhammad Cheryi Amelian Alsa dari Kota Banda Aceh dan Jurnalisa Putri Aura dari Kabupaten Aceh Barat Daya.

Sedangkan juara 3 diraih oleh Mukhtar Al Husaman dari Kabupaten Aceh Besar dan Mutia Annisa dari Kabupaten Aceh Utara.

Selain itu, pemilihan duta pelajar tersebut juga dimenangi oleh Muhammad Iqbal Ali Husein dari Kabupaten Aceh Utara dan Fania Shella Farahma dari Kabupaten Aceh Besar sebagai juara harapan 1.

Sementara Teuku Muhammad Rizki Ramadansyah dari Kota Lhokseumawe dan Natasha Dima Putri dari Kabupaten Aceh Selatan meraih juara harapan 2.


Penulis: Cut Salma

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait