Di Bener Meriah, Pangdam Minta Prajurit TNI Sukseskan Swasembada Pangan

Di Bener Meriah, Pangdam Minta Prajurit TNI Sukseskan Swasembada Pangan
Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen TNI Agus Kriswanto memberi arahan kepada prajurit TNI di Batalyon 114/Satria Musara di Bener Meriah. (Kodam Iskandar Muda)

Bener Meriah – Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen TNI Agus Kriswanto memberi pengarahan kepada seluruh prajurit Batayon Infanteri 114/Satria Musara di lapangan Yonif 114/SM, Gampong Karang Rejo, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah, Kamis (28/05/15).

Pangdam meminta kepada para prajurit untuk meningkatkan latihan, mengerti dan paham akan tugasnya masing-masing dan bertanggung jawab.

“Bukan pelanggaran yang harus bertambah, tapi latihan yang harus terus dioptimalkan,” kata Mayjen TNI Agus Kriswanto dalam siaran pers yang dikirimkan ke redaksi Pikiran Merdeka.

Agus Kriswanto mengatakan, dalam rapat pimpinan TNI Angkatan Darat di Jakarta beberapa waktu lalu, Kepala Staf Angkatan Darat telah mengamanatkan kepada seluruh prajurit Angkatan Darat untuk menyukseskan program swasembada pangan yang telah digagas oleh pemerintah.

Dalam kunjungan ke Batalyon 114/Satria Musara tersebut, Pangdam didampingi oleh Asisten Logistik Kasdam Iskandar Muda Kolonel Arm Muzahar, Aspers Kasdam Iskadar Muda Kolonel Inf Yunardi dan Komandan POM Kodam Iskandar Muda Kolonel Cpm Yusri Nuryanto serta Dandenitel Kodam Iskandar Muda Letnan Kolonel Inf Fadjar Wahyudi Broto.[]

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Pemerintahan Desa dan Pengelolaan Dana Desa (Foto PM_Sammy Khalifa)
Pemerintahan Desa dan Pengelolaan Dana Desa (Foto PM_Sammy Khalifa)

Was-was Korupsi Dana Desa