Dewi Persik Pilih Menjanda daripada Punya Suami Seperti Farhat Abbas

Dewi Persik Pilih Menjanda daripada Punya Suami Seperti Farhat Abbas
Dewi Persik (Foto JPNN)
Dewi Persik (Foto JPNN)
Dewi Persik (Foto JPNN)

Jakarta – Dewi Persik sempat bersitegang dengan Farhat Abbas. Bahkan, beberapa hal yang tak perlu diungkapkan ke publik pun malah menyeruak.

Depe pun pernah disebut Farhat sebagai perempuan yang telah beberapa kali menjanda dan sering ditiduri orang. Menurut Depe, menjadi seorang janda memang cukup berat, tapi itu lebih baik ketimbang mendapat pendamping yang salah.

“Saya sebagai perempuan, kalau punya suami kayak begitu, maaf ni ya, punten. Saya lebih baik menjadi janda,” ungkap Depe.

Menurutnya, seorang pendamping harusnya bisa melindungi istrinya. Depe menuturkan, seorang suami adalah pemimpin yang harus ditaati.

“Kalau imam saya, pelindung saya seperti itu, bagaimana saya menjadi makmum yang taat,” ujarnya.

Depe mengaku mengenal Nia Daniati dengan baik. Ia pun berharap keputusannya menggugat cerai sebagai jalan terbaik bagi keduanya.

“Semoga apapun keputusannya memang yang terbaik, kalau memang gugatan itu menjadikan rumah tangga siapapun jadi lebih baik,” imbuhnya. [hot.detik.com]

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait