Polisi Dalami Pembobolan Kantor Pusat PTPN I

Polisi Dalami Pembobolan Kantor Pusat PTPN I
Polisi Dalami Pembobolan Kantor Pusat PTPN I

PM, Langsa – Aparat Kepolisian Resort (Polres) Kota Langsa, terus melakukan penyelidikan dan mendalami kasus pembobolan sejumlah ruangan di kantor pusat PTPN I Langsa.

“Hasil penyelidikan sementara, barang bukti yang hilang yakni uang tunai sebesar Rp1 juta. Sedangkan, untuk dokumen-dokumen penting apakah ada yang hilang, masih dalam dalam proses penyelidikan,” ujar Kapolres Langsa, AKBP Satya Yudha Prakasa, SIK melalui Kasat Reskrim, Iptu Agung Wijaya Kusuma, Minggu (15/4).

Terkait: ‎Kantor Pusat PTPN I Langsa Dibobol

Saat ditanya, apakah sudah ada titik terang siapa pelaku pembobolan itu, Kasat Reskrim, menegaskan belum ada dan masih dalam proses penyelidikan. “Masih dalam proses penyelidikan,” ucapnya.

Sebelumnya, Kantor PTPN I Langsa yang berada di Gampong Pondok Kelapa, Kecamatan Langsa Baroe, Minggu (15/4), sekitar pukul 04.20 WIB dibobol maling.

Kejadian itu pertama diketahui saat Satpam kantor tersebut yakni Hasballah dan Zulkarnai. HS, melakukan patroli di seputaran kantor.

Saat patroli itu, keduanya melihat ruangan kasir sudah dalam keadaan terbuka dan berantakan. Melihat hal itu, mereka langsung mengecek ruangan lain dan ditemukan pintu serta jendela ruangan Kabag Umum, ruangan umum, ruangan pengadaan sudah terbuka dalam keadaan rusak (tercongkel).

Kemudian, keduanya melaporkan kepada Danton Satpam, dan mereka pun secara bersama-sama mengecek ulang pintu ruangan yang sudah rusak.

Saat melakukan pengecekan, petugas juga menemukan 1 buah berangkas yang berisikan surat-surat penting sudah berada di pinggir pagar tempat pembuangan sampah Kantor.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Gubernur Aceh, dr. H. Zaini Abdullah melakukan peletakan batu pertama Pembangunan Migas PT. Medco E&P Malaka
Gubernur Aceh, dr. H. Zaini Abdullah melakukan peletakan batu pertama Pembangunan Migas PT. Medco E&P Malaka

Gubernur Ajak Jaga Adat dan Budaya Daerah