Sail Sabang 2017 Hadirkan Aneka Atraksi

Sail Sabang 2017 Hadirkan Aneka Atraksi
Rapat Sail Sabang. Foto: Humas

Sabang Sail 2017 akan digelar 28 November hingga 5 Desember mendatang. Kegiatan yang dipusatkan di teluk Sabang, tepatnya Terminal CT 3 BPKS Sabang, akan diisi dengan berbagai atraksi.

“Banyak atraksi dalam event ini, di antaranya menghadirkan KRI Bima Suci dan KRI Dewa Ruci. Selanjutnya akan ada Internasional Yacht Rally, Tarian Massal, Sabang Wonderful Expo, Aceh Fun Dive, menyambut kehadiran Islamic Cruise berkapasitas 2000 wisatawan muslim yang akan sandar di termina CT3 dan bertolak menuju Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh,” papar Kepala Dinas Kebudayaa dan Pariwisata Aceh, Reza Fahlevi.

Selain itu, sambun Reza, juga ada kegiatan Jambore Iptek, Pentas Wonderful Sabang, Sabang Underwater Contes, Kapal Pemuda Nusantara, Lomba Menulis Blog, Festival Kopi dan Kuliner, Eksebisis Paramotor, Parade Kapal Tradisional, Sendratari Keumalahayati, Aerobatic Show, City Tour Sabang-Banda Aceh, lomba memancing, serta beberapa event lainnya.

Sementara itu, Wakil Gubernur Aceh Nova Iriansyah mengarapakan panitia menggunkan konsep peumulia jamee pada event tersebut. “Keramahan masyarakat dan fasilitas akomodasi di Kota Sabang harus menjadi perhatian serius. Intinya konsep peumulia jamee atau memuliakan tamu harus kita kedepankan karena ini merupakan konsep yang telah berkembang di tengah masyarakat Aceh secara turun temurun. Semakin kita muliakan, maka tamu akan semakin merasa nyaman dan akan kembali lagi ke Aceh,” kata Wagub saat memimpin rapat persiapan Pelaksanaan Sail Sabang 2017, di Gedung Serba Guna Setda Aceh, Jumat (14/7/2017).

“Tujuan utamanya adalah meningkatkan perekonomian Aceh, menekan jumlah penganguran dan angka kemiskinan. Jadi mari bersama kita bekerja keras untuk mensukseskan Sabang Sail, karena kesuksesan Sabang Sail akan memberi imbas positif bagi perekonomian Sabang,” sambung Nova.

Wagub juga mengungkapkan, bahwa Sail Sabang mendapat perhatian khusus dari Presiden RI Joko Widodo. Bahkan, secar khusus Presiden berpesan agar Sail Sabang lebih menonjolkan dan fokus pada hal yang berkaitan dengan pariwisata.

“Jika pada beberapa event sail sebelumnya ada hal lain yang ditonjolkan, maka Sail sabang harus fokus pada hal yang berkaitan dengan pariwisata, karena berkaitan dengan visi misi Irwandi -Nova, maka pariwisata harus ditonjolkan, apalagi Sabang merupakan primadona pariwisata di Aceh,” kata Wagub menirukan ucapan Presiden.

Nova menegaskan, bahwa tidak hanya warga Sabang, semua elemen masyarakat di Aceh menginginkan Sail Sabang sukses. Untuk itu, Wagub menghimbau kepada para pemangku kebijakan untuk lebih fokus mempersiapkan segala sesuatunya.

“Saya ingatkan kepada Sekda dan Kadis Pariwisata, bahwa kita membutuhkan dukungan dari Korkopimda. Untuk itu, saya minta Sekda untuk mereview kembali apakah semua elemen sudah diakomodir dalam kepanitiaan. Ingat, waktu semakin dekat, rapat-rapat harus lebih intens dilakukan oleh masing-masing seksi, terus pertajam koordinasi agar setiap permasalahan yang ada dapat segera dikoordinasikan dan diselesaikan,” imbuh Wagub.[]rilis

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait